Lebih lanjut, direktur Politeknik, Kutaraja, Banda Aceh, Desy Puspita mengucapkan rasa syukur atas program wirausaha MBKM 2023 ini.
Lanjutnya, mengatakan dengan rentang waktu 6 bulan, politeknik kutaraja telah berhasil memaksimalkan kerjasama antara akademisi, praktisi industri dan juga pemerintahan serta meningkatkan eksistensi politeknik di masyarakat, meski masih banyak hal yang harus ditingkatkan demi menaikan kualitas dari program tersebut nantinya.
Desy berharap dengan bantuan atau hibah dari Kemendikbud ristek menjadi cambukan agar politeknik kutaraja lebih giat lagi untuk mempersiapkan program wirausaha MBKM secara mandiri dan berkelanjutan kedepannya.
Pada kesempatan itu, para perwakilan politeknik swasta Aceh bersama-sama menandatangani MoU kerjasama pembentukan konsorsium politeknik swasta Aceh antara lain Politeknik Kutaraja, Politeknik Indonesia Venezuela, Politeknik Aceh, dan Politeknik Aceh Selatan.
Politeknik Kutaraja Banda Aceh, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam keberhasilan Program Wirausaha MBKM dan berharap bahwa semangat kewirausahaan yang ditanamkan akan terus berkembang di antara mahasiswa.
Turut hadir dalam program GEER 2023 Politeknik Kutaraja, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XIII Aceh Rizal Munadi, Manager Match Making Program Wirausaha Merdeka Tahun 2023, Nila Tristiarini, Direktur Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi, Dit Jend, Vokasi Kemendikbud RI, Benny Bandanadjaja, perwakilan Pj Walikota Banda Aceh, juga hadir unsur Kodim 0101 Banda Aceh, Polresta dan seluruh komunitas, industri dan pihak-pihak terkait pada kegiatan GEEK 2023. []