Scroll untuk baca artikel
iklan
Nasional

Johanes Widijantoro : Ada beberapa PR yang harus diperhatikan Polri, Ombudsman Siap membantu

93
×

Johanes Widijantoro : Ada beberapa PR yang harus diperhatikan Polri, Ombudsman Siap membantu

Sebarkan artikel ini

Karena hal itu, menurutnya, sesuai dengan Program Transformasi Presisi Polri dengan melakukan penegakan hukum yang berkeadilan yang digaungkan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Dimana setiap pelaksanaan tugas jajaran kepolisian harus sesuai pada relnya dan memberikan rasa keadilan kepada masyarakat.

Terkait berkas hilang, Komjen Pol Agus Andrianto berharap dengan adanya e-Penyidikan hal tersebut tidak akan terjadi lagi karena data server siap menyimpan semua berkas dengan aman.

Selanjutnya, Komjen Pol Agus Andrianto, mengatakan terkait dengan DPO, mungkin perlu dibuat khusus satu direktorat khusus dalam hal penanganan DPO, dan hal itu akan dilaporkan ke pimpinan.

Lebih lanjut, Komjen Pol Agus Andrianto juga menyampaikan komitmennya mendukung Ombudsman dalam perbaikan pelayanan publik di daerah.

“Bila ada kegiatan Ombudsman akan turun ke wilayah, berkenan bisa kita dampingi untuk sama-sama kita bekerja sama dan melakukan perbaikan. Prinsipnya Bareskrim Polri mendukung kegiatan Ombudsman dalam pelayanan publik,” tegas Komjen Pol Agus Andrianto.

“Prinsipnya kerja sama yang sudah kita lakukan, semua tujuannya untuk memberikan kepastian kepada masyarakat bahwa negara itu hadir di tengah masyarakat,” paparnya.

Silaturahmi tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan ceria serta tetap mengacu pada protokol kesehatan.[]

Girl in a jacket