Sigli, Acehinspirasi. com l Arsyad Raja, Calon tunggal Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Pidie ditetapkan sebagai Ketua untuk periode 2021-2025, dalam Kongres I AFK Pidie 2021, yang berlangsung di Oproom Setdakab Pidie, Sabtu (19/06/2021).
Setelah mendapatkan persetujuan peserta secara aklamasi, sidang pleno pemilihan pada Kongres I 2021, dipimpin Rizwan Abbas (Ketua Komite Pemilihan), mengetuk palu penetapan Arsyad sebagai Ketua AFK Pidie 2021-2025.
Sedangkan sidang Kongres dipimpin oleh Saifullah, ST Sekretaris AFA, dimana dalam sidang tersebut juga menetapkan sejumlah Klub sebagai anggota AFK Pidie.
Sebelumnya acara dibuka oleh Wakil Bupati Pidie, Fadhlullah TM Daud, ST, dan dihadiri oleh Ketua Umum Asosiasi Futsal Aceh (AFA) M. Zulfri,ST,MM, MT, Sekretaris Umum AFA Saifullah, ST, serta Sekretaris KONI Pidie, Ridwan, S.Pd,M.Pd.
Rizwan Abbas, kepada awak media mengatakan, Kongres berjalan sesuai peraturan dengan memperhatikan pendapat peserta yang berkembang dalam sidang.
“Keputusan-keputusan Kongres sudah mendapat persetujuan, artinya diterima dengan suara bulat oleh peserta yang hadir”, ungkap Rizwan.
Ketua terpilih, Arsyad Raja menyampaikan bahwa setelah ini, segera menyusun kepengurusan lengkap, selanjutnya mempersiapkan skema, rencana kerja dan Konsolidasi dengan semua Klub di Pidie.

“Selain itu kita juga melakukan berbagai persiapan untuk menghadapi PORA 2022, semisal melaksanakan kompetisi antar Klub dalam rangka seleksi pemain yang akan diturunkan pada PORA mendatang”, ucapnya.