Sedangkan Pabrik Narogong, Pabrik Tuban dan Pabrik Lhoknga memperoleh penghargaan # Star 4 untuk pelaksanaan CSR di masing-masing area.
Direktur Utama SBI, Lilik Unggul Raharjo mengatakan, “Kami berkomitmen mengedepankan prinsip-prinsip keberlanjutan yang mempertimbangkan kelestarian lingkungan serta pemberdayaan masyarakat, untuk memberikan nilai dampak positif dalam setiap proses bisnis yang dijalankan.”
SBI menerima total 10 penghargaan untuk kinerja CSR di TOP CSR Awards 2023. (Foto: Istimewa)
Lilik menambahkan bahwa hal ini menjadi competitive advantage SBI sebagai perusahaan yang bergerak di bidang produksi bahan bangunan, terutama dalam upaya menuju green industry dan menghadirkan solusi-solusi berkelanjutan untuk berbagai kebutuhan pembangunan.
Komitmen Solusi Bangun Andalas pada Pemberdayaan Masyarakat
Tak hanya di bidang lingkungan, komitmen PT Solusi Bangun Andalas (SBA) dalam pembangunan berkelanjutan juga terwujud melalui berbagai program CSR untuk pemberdayaan masyarakat.
Komitmen ini tertuang dalam Sustainability Road Map 2025 dan merupakan realisasi visi keberlanjutan SBA bersama dengan induk usahanya, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) yaitu #MasaDepanYangKitaMau.
Di PT Solusi Bangun Andalas (SBA), kegiatan pemberdayaan masyarakat diwujudkan melalui kehadiran program-program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Salah satunya program Koperasi Syariah (Kopsyah) Solusi Bersama Lamlhom.
Program ini lahir pada tahun 2019 saat Pemerintah Aceh mengeluarkan Peraturan Daerah terkait semua lembaga keuangan diharuskan berbasis syariah.