Penjabat Gubernur Aceh Dr. H. Safrizal ZA, M.Si., memberisambutan pada Sidang Senat Terbuka Dies Natalis ke-10 Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Aceh, di Kampus ISBI Aceh, Jantho, Aceh Besar, Selasa (8/10/2024). Foto: Humas Aceh.
Jantho, Acehinspirasi.com l Penjabat Gubernur Aceh Safrizal ZA, mengapresiasi sinergi Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Aceh, yang telah terjalin baik dengan Pemerintah Aceh selama ini.
Hal tersebut disampaikan oleh Safrizal, saat menyampaikan sambutan pada Dies Natalis ISBI ke 10, di Aula ISBI Aceh, Selasa (8/10/2024)
“Saya mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh ISBI selama 10 tahun ini, bagi Aceh khususnya dan bagi Indonesia secara lebih luas. Terima kasih atas sinergi yang telah terjalin selama ini,” ujar pria kelahiran Aceh Besar itu.
Dalam sambutannya, mantan Pj Gubernur Kalimantan Selatan itu mengingatkan civitas akademika dan para mahasiswa ISBI Aceh, bahwa sebagai institusi pendidikan seni dan budaya, ISBI Aceh memiliki tantangan yang berat dalam melajirkan seniman dan budayawan.
“Kebanyakan seniman tak sekolah formal. Coba di cek, jika iya, maka sudah benar adanya bahwa eksistensi ISBI ini menjadi penting karena ISBI adalah sekolah tempat seni budaya dikembangkan dan dipelajari.
Pada masa lalu seni budaya tidak ada sekolahnya, namun mampu menghasilkan seniman yang luar biasa. Kini, dengan keberadaan sekolah formal seperti ISBI, maka harus menghasilkan lebih banyak lagi seniman,” kata Safrizal.
Pria yang juga pernah menjabat sebagai Pj Gubernur Bangka Belitung itu menambahkan, dari usia mungkin masih sangat muda, namun 10 tahun di sektor pendidikan adalah sebuah momentum untuk bersiap.