Scroll untuk baca artikel
Aceh

Aceh Barat Banjir, Warga Kuta Padang Layung Menyiapkan Becak Untuk Angkutan Sepmor

143
×

Aceh Barat Banjir, Warga Kuta Padang Layung Menyiapkan Becak Untuk Angkutan Sepmor

Sebarkan artikel ini

Aceh Barat, Acehinspirasi. com l Aceh Barat terus diguyur hujan dan mengakibatkan banjir di setiap kecamatan aceh barat, namun sebahgian masyarakat desa kuta padang layung kecamatan bubon dikarenakan setiap tahun nya terjadi banjir ber inisiatif membuat becak angkutan sepeda motor(10/07/2021).

Masyarakat setempat bg din (nama panggilan) mengatakan “hanya tahun ini aja yang baru sekali banjir biasa nya dalam satu tahun dua kali banjir yang air nya di lintasan desa kuta padang layung menuju woyla sekitar 30-60cm di atas permukaan air”. Kata bang din

Sumber kita temukan dari masyarakat setempat penyebab Banjir tersebut di sebabkan meluap nya ie krueng woyla maka terjadi lah banjir di desa tersebut.Di karenakan banjir yang berlangganan maka masyarakat berinisiatif membuat transportasi untuk melintasi banjir tersebut.

Dengan dibuat nya becak yang tingginya sekitar 50cm dari tanah dapat menghadang air banjir tersebut agar masyarakat bisa turun ke kota meulaboh, “biasanya kami sehari 40 sepeda motor paling sedikit dengan tarif berbeda-beda, bila air sejarak 300 meter maka kami akan mengambil Rp. 30.000 kepada penumpangnya dalam 100 meter itu hanya Rp10.000 tarif yang kami ambil”ucap tarmizi salah seorang pengendara becak angkutan tersebut kepada awak media.

“disini ada 20 becak yang siap dengan angkutan bergeliran dan merata sehingga masyarakat tidak perlu lama dalam menunggu jemputan alhamdulillah kita anggap saja hujan dan banjir ini adalah berkah yang di berikan oleh Allah.SWT tutup nya tarmizi.

Girl in a jacket