Kutacane.Acehinspirasi.com | Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) akan bertandang di Kabupaten Gayo Lues, laga tanding perdana tersebut dalam rangka Pra PORA Aceh.
Pelatih PSSI Agara, Muhammad Yusuf, saat di konfirmasi Acehinspirasi.com Minggu (07/11/21) mengatakan merasa optimis Tim Sepak Bola yang di latihnya itu, akan meraih kemenangan pada laga tanding tersebut.
Laga perdana ini, kata dia, akan berhadapan dengan Tim PSSI Kabupaten Gayo Lues atau tuan rumah, tepatnya pada 10 November 2021 nanti.
“Kami akan upayakan memberikan yang terbaik untuk Aceh Tenggara. Dan mimpi kami untuk bertanding di PORA Aceh, insyaallah akan tercapai”, katanya.
Sekarang Tim PSSI Agara, sambung Yusuf, ada harapan bisa tampil pada PORA mendatang harapan itu, dengan adanya kucuran dana dari Pemerintah setempat.
Tak pungkiri juga, kalau ada sedikit kendala terhadap persiapan Tim, tetapi tetap kita optimis bisa menang.
Yakin bisa menang dikarenakan dengan performa semangat yang tinggi dari anak-anak didiknya.
“Semoga doa warga Aceh Tenggara, turut mendukung atas pertandingan di Kabupaten Gayo Lues nanti, harapnya.
Sementara itu, salah satu pemain Bogoh, membenarkan atas optimisnya Tim PSSI Aceh Tenggara (Agara) akan menang pada tanding di Kabupaten Gayo Lues nanti.
“Optimis karena semangat dan sudah dua bulan latihan, tentu performa bertahan dan menyerang akan kami tampilkan dengan baik”, katanya.(Fandi)