Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Aceh

Tahun 2023 YBHA Tangani 215 Kasus, Perceraian dan Seksual Duduki Angka Tertinggi

223
×

Tahun 2023 YBHA Tangani 215 Kasus, Perceraian dan Seksual Duduki Angka Tertinggi

Sebarkan artikel ini

Yayasan Bantuan Hukum Anak (YBHA) Peutuah Mandiri, Workshop penyusunan qanun gampong di aula kantor camat blangbintang pada, 27 Deds2023. Dengan peserta, tokoh gampong dan perangkat gampong, di 6 gampong, kecamatan blangbintng dan kuta baro. (Foto: Ist)

Banda Aceh, Acehinspurasi.com l Yayasan Bantuan Hukum Anak (YBHA) Peutuah Mandiri, dalam setahun terakhir telah menangani 215 kasus.

Dalam kerja-kerja advokasi, YBHA fokus penanganan anak yang berhadapan dengan hukum (ABH) dan advokasi terhadap hak-hak perempuan di Provinsi Aceh,”kata Direktur YBHA Peutuah Mandiri, Rudy Bastian dalam rilis yang dikirim kepada media ini, Jumat (29/12/2023).

Selanjutnya dalam rilis tersebut dia mengatakan, YBHA Peutuah Mandiri mencatat bahwa perceraian masih menduduki angka paling tinggi, dan disusul pelecehan dan kekerasan seksual terhadap anak dan perempuan yang dilakukan oleh orang terdekat korban diposisi berikutnya.

Lanjut dia, selama satu tahun ini, berkaca pada pengalaman kasus perceraian yang telah kami tangani. Motif terjadinya tindak perkara tersebut berlatarbelakangkan berbagai hal, dari permasalahan ekonomi, KDRT, sampai banyaknya suami yang menelantarkan keluarga serta alasan salah satunya adalah judi online.

Menyangkut trend baru dia juga menyebutkan, alasan perceraian yakni permainan judi online patut kita waspadai karena akan mendominasi ditahun-tahun berikutnya.

Alasan ini muncul karena minimnya lapangan pekerjaan yang menjanjikan, sehingga mereka mencari alternatif baru dalam menghasilkan pundi-pundi ekonomi karena tergiur dengan ajakan agen-agen judi online tersebut,”ungkapnya.