Scroll untuk baca artikel
iklan
Daerah

Marak Penipuan Via Medsos, Bank Aceh Himbau Nasabah Waspada

151
×

Marak Penipuan Via Medsos, Bank Aceh Himbau Nasabah Waspada

Sebarkan artikel ini

Dijelaskan Said, kode OTP adalah singkatan dari kode One Time-Password atau bisa juga diartikan sebagai kode password yang hanya bersifat sementara dan dapat digunakan satu kali saja.

“Kode One Time-Password umumnya digunakan sebagai password sekali pakai yang ditujukan untuk melakukan proses verifikasi di aplikasi smartphone.

Keberadaan OTP bertujuan untuk menghindari tindak kejahatan digital (cyber crime),” ujar Said seraya mengatakan betapa pentingnya menjaga kode OTP.

Selain itu, ditambahkan Said, nasabah juga dapat melakukan konfirmasi ke Bank Aceh jika mendapatkan informasi yang bersumber dari pihak lain, sehingga tidak dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Perlu diketahui saluran informasi resmi terhadap Bank Aceh dapat di akses melalui Website www.bankaceh.co.id, telefon di nomor (0651) 22966, Instagram di @bankacehofficial, Youtube: Bank Aceh Official, Twitter: @bankacehsyariah dan Tiktok di @bankaceh_official.

Sementara alamat email resmi Bank Aceh adalah divisi.cotary@bankaceh.co.id, demikian tutup Pemimpin Divisi Sekretariat Perusahaan Bank Aceh Syariah, Said Zainal Arifin. []

Girl in a jacket