Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Aceh

3 Hari lagi, yuk lirik persiapan Sabang Marine Festival 2024

227
×

3 Hari lagi, yuk lirik persiapan Sabang Marine Festival 2024

Sebarkan artikel ini

Selanjutnya, dikatakan bahwa event balap sepeda Tour de Sabang turut menjadi rangkaian dalam SMF24. 121 pesepeda dari berbagai provinsi di Indonesia akan melintasi venue SMF24 yang merupakan bagian dari 31,9 KM jalur balap sepeda bergengsi ini.

Masih dengan semangat kolaborasi, SMF24 juga melakukan joint event dengan Indonesia Yacht Rally, yang akan dihadiri oleh komunitas yachter dari berbagai negara dan melintasi Teluk Sabang saat penyelenggaraan festival. Selain itu, masih banyak atraksi menarik lainnya yang akan meramaikan SMF24.

“Kolaborasi SMF dan Tour de Sabang ini juga merupakan salah satu bagian dari upaya kita dalam persiapan menuju PON 2024” ujar Pj. Wali Kota Sabang menegaskan kesiapan menyambut pesta olahraga 4 tahunan,PON XXI/PON ACEH-SUMUT 2024, September nanti.

Senada dengan itu, Kepala BPKS, Marthunis, selaku penggagas dari festival ini menyatakan bahwa kehadiran wisatawan akan memberikan dampak positif bagi Masyarakat Sabang.

“Terutama pelaku industri pariwisata dan meningkatkan daya tarik investasi di sektor MICE di Kawasan Sabang. Oleh karena itu festival ini diselenggarakan setiap tahun dan menjadi instrument promosi yang efektif bagi potensi pariwisata Kota Sabang,” tambahnya.

Di Tahun ke-6 penyelenggaraannya, SMF24 tampil beda dengan melibatkan lebih banyak partisipasi aktif masyarakat dibandingkan tahun sebelumnya, festival bahari ini juga diharapkan akan memiliki daya tarik yang lebih kuat bagi para wisatawan domestik dan mancanegara.

Event kolaboratif ini merupakan kolaborasi Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) sebagai penggagas SMF dan Pemerintah Kota Sabang, yang didukung penuh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Bank Indonesia, Bank Aceh Syariah dan Bank Syariah Indonesia serta PT. Pema Global Energi, menjadi sponsor dalam penyelenggaraan SMF tahun ke-6 ini.