Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Aceh

Tingkatkan Penerapan Keterbukaan Informasi Publik dan Potensi Gampong, Diskominfo Aceh Gelar Pertemuan KIG

123
×

Tingkatkan Penerapan Keterbukaan Informasi Publik dan Potensi Gampong, Diskominfo Aceh Gelar Pertemuan KIG

Sebarkan artikel ini

Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian (Diskominfo) Aceh yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik (PKP) Alfajrian AB (tengah) bekerja sama dengan Diskominfo Kabupaten Aceh Barat mengadakan pertemuan Kelompok Informasi Gampong (KIG), Kamis (6/6/2024) di Gampong Pancasila, Kuta Padang. Foto: Diskominfo) Aceh.

Meulaboh, Acehinspirasi.com l Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian (Diskominfo) Aceh bekerja sama dengan Diskominfo Kabupaten Aceh Barat mengadakan pertemuan Kelompok Informasi Gampong (KIG).

Pertemuan ini bertujuan sebagai upaya pembinaan KIG untuk mendukung keterbukaan informasi publik dan pemanfaatan website gampong.id melalui jurnalistik desa. Acara ini berlangsung di Gampong Pancasila, Kuta Padang, Kamis (06/06/2024).

Kepala Diskominfo Aceh yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik (PKP) Alfajrian AB menekankan pentingnya pertemuan ini sebagai upaya mengakselerasi pengembangan KIG di daerah.

Ia juga menjelaskan bahwa tujuan utama dari pertemuan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan desa atau gampong dalam mengelola potensi dan informasi publik, serta memperkuat keterbukaan dalam mengelola urusan pemerintahan.

“Keterbukaan informasi publik sangat penting dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

Oleh karena itu, pengembangan KIG di gampong-gampong harus dipercepat dan ditingkatkan,” ujar Alfajrian.

Selain itu, para peserta diberikan pemahaman tentang cara mempromosikan potensi gampong secara efisien dan efektif.

Girl in a jacket