Scroll untuk baca artikel
iklan
Aceh

Muspika Sosialisasi PPKM Berbasis Mikro Di Desa Suka Jadi

48
×

Muspika Sosialisasi PPKM Berbasis Mikro Di Desa Suka Jadi

Sebarkan artikel ini

Suka Makmue, Acehinspirasi,com, Muspika Nagan Raya menggelar Sosialisasi PPKM berbasis mikro di desa Suka Jadi kecamatan Darul Makmur kabupaten setempat.

Kegiatan Sosialisasi tersebut berjalan lancar, diikuti tuha Peut, aparatur Gampong dan tokoh Masyarakat.

Camat Tawaruddin, S.Sos dalam arahannya mengatakan bahwa kepala desa harus melakukan sosialisasi kepada warganya tentan PPKM berbasis mikro dan memanfaatkan dana delapan persen untuk tepat sasaran sebagaimana peraturan bupati, Minggu (05/09/2021).

Harapan senada juga disampaikan oleh Koramil 06 Darul Makmur, Kapten Inf Abdul Rahim. “Kepala desa harus mendata kembali warganya yang sudah divaksin serta yang belum di vaksin dan data ini akan kami ambil,” terangnya.

Dalam kesempatan itu Polsek Darul Makmur IPTU Fauzi Adha, SE juga berharap kepada Kepala desa untuk tidak menciptakan keramaian.”Boleh kalau ada acara tapi dibatasi hanya 50 orang, dan kalau lebih kegiatan tersebut terpaksa kami bubarkan,” tegasnya.

Kepala desa Suka Jadi Suyadi saat ditanya mengenai kegiatan sosialisasi PPKM berbasis mikro, tersebut dirinya menjelaskan bahwa kegiatan Sosialisasi sangat perlu dilakukan disamping bertatap muka dengan pihak Desa dan warga juga bisa memberikan motivasi – motivasi kepada pihak Gampong untuk menyampaikan kepada warganya.

“Kami berterimakasih atas kunjungan muspika ke desa kami dalam memberikan sosialisasi, PPKM mikro tersebut,” tutupnya. [Dani S /Ainon]

Girl in a jacket