Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Daerah

Ketua PKK Gayo Lues Ingatkan Anggota DWP Jalani Komunikasi Dengan Baik Terhadap Suami

140
×

Ketua PKK Gayo Lues Ingatkan Anggota DWP Jalani Komunikasi Dengan Baik Terhadap Suami

Sebarkan artikel ini

Pj Ketua PKK Gayo Lues, Hj Malawani Alhudri (Tengah). Foto: Istimewa

Gayo Lues, Acehinspirasi.com | Pj Ketua PKK Gayo Lues, Hj Malawani Alhudri, ingatkan seluruh anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Gayo Lues, agar senantiasa menjalin komunikasi dengan baik, dimanapun suami bertugas, karena itu merupakan salah satu cara menjalin keharmonisan dalam rumah tangga.

Hal tersebut disampaikannya, di depan ketua Dharma Wanita Persatuan Gayo Lues, Hj Supriyati, dan seluruh Anggota ketika menghadiri acara silaturahmi dan Halal Bihalal, bertempat di Gedung Bale Musara, Rabu (10/05/2023).

Selanjutnya, Hj Malawani menekankan, anggota Dharma Wanita Persatuan Gayo Lues, agar bisa menjadi mitra suami yang baik serta selalu menjaga dan menjalin Komunikasi dimanapun dan kemanapun suami berada.

“Menjaga komunikasi yang baik dengan suami merupakan salah satu cara menjalin kemarmonisan di dalam rumah tangga,” lanjutnya.

Selain itu, ia meminta kepada anggota Dharma Wanita untuk memberikan dukungan dan memotivasi kinerja suami agar dapat melaksanakan tugas dengan baik.

Sementara itu, Plt Ketua Dharma Wanita Persatuan Gayo Lues Hj Supriyati, berharap dengan giat silaturahmi dan Halal Bihalal dapat menjalin kekompakan dan tetap solid agar kedepan Dharma Wanita Persatuan Gayo Lues bisa lebih baik khususnya dalam menjalankan berbagai program-program yang sudah direncanakan.

“Sehingga nantinya, anggota DWP Gayo Lues bisa lebih Kreatif, dan Inovatif, tidak hanya mengandalkan penghasilan suami, dan bisa menjadi contoh bagi Ibu-ibu lainnya,” tutup Supriyati. (SMD)