Oleh: Nazaruddin, SH.
Aceh Utara, Acehinspirasi.com, Menyambut 16 tahun perdamaian Aceh sekedar ulang kaji bagi kita yang pernah hidup pada dua era yaitu masa komplik bersenjata selama 30 tahun dan sekarang pasca 16 tahun perdamaian setelah lahirnya mou Helsinki.
Dalam Al-Quran Surat Al-Hujurat ayat ke-10 Allah Swt. Berfirman:
إِنَّمَا ٱلْمُؤْمِنُونَ إِخْوَةٌ فَأَصْلِحُوا۟ بَيْنَ أَخَوَيْكُمْ ۚ وَٱتَّقُوا۟ ٱللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُونَ
“Sesungguhnya orang-orang yang beriman adalah bersaudara, karena itu damaikanlah antara kedua saudaramu (yang berselisih) dan bertakwalah kepada Allah agar kamu mendapat rahmat” (QS. Al-Hujurat: 10 )
Ayat di atas menekankan bahwa sesungguhnya tidak ada permusuhan diantara sesama orang orang Muslem karena pada dasarnya mereka adalah bersaudara . Maka damaikanlah mereka dan saudara saudaramu yang berselisih.
Meskipun mendamaikan orang yang berselisih bukanlah perkara mudah, namun umat muslim dapat meneladani Rasulullah Saw yang hampir sepanjang hidupnya senantiasa mengupayakan perdamaian di antara kabilah-kabilah Arab yang bertikai. Hal itu beliau lakukan karena Islam yang dirisalahkan kepadanya adalah agama yang mendamaikan dan menyatukan manusia
sebagai rahmatan lil ‘Alamin.
Dalam suatu Hadist Rasullullah bersabda :
Tidak akan masuk surga kalian sebelum beriman. Dan, kalian tidak dikatakan beriman sebelum saling menyayangi. Maukah aku tunjukkan sesuatu yang jika dilakukan akan membuat kalian saling menyayangi? Sebarkan salam di antara kalian” (HR. Muslim).