Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Daerah

Paling Diminati, Pendaftar Beasiswa Semen Andalas Meningkat 27%

217
×

Paling Diminati, Pendaftar Beasiswa Semen Andalas Meningkat 27%

Sebarkan artikel ini

Pj Bupati Aceh Besar, Bapak Muhammad Iswanto, S.STP., MM., menyerahkan beasiswa Semen Andalas 2023 secara simbolis kepada perwakilan mahasiswi di Andalas Hall, 17 Juli 2023. (Foto: Istimewa)

Aceh Besar, Acehinspirasi.com l Murziana, seorang mahasiswi semester 6 jurusan Teknik Sipil Universitas Syiah Kuala merupakan salah seorang penerima beasiswa Semen Andalas 2023.

Mahasiswi cerdas yang berasal dari Gampong Lamgaboh Kecamatan Lhoknga ini telah meraih beasiswa Semen Andalas sejak duduk di bangku SMP.

Setiap tahun Ia mengikuti seleksi dari program beasiswa ini. Beasiswa Semen Andalas sendiri merupakan salah satu program CSR unggulan Pilar Pembangunan Sosial dari PT Solusi Bangun Andalas (SBA).

Sejak tahun 2012 – 2023, SBA telah memberikan beasiswa kepada 4.500 pelajar dari berbagai tingkatan di Kecamatan Lhoknga dan kecamatan Leupung.

Hari ini, SBA kembali menyerahkan beasiswa Semen Andalas 2023 kepada 400 pelajar, Senin (17/07/2023) di Andalas Hall SBA.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, S.STP., MM., Plt. Kadisdikbud Kabupaten Aceh Besar, Bapak Agus Jumaidi, MPd., Sekretaris Dinas Pendidikan Dayah Aceh Besar, Hasanuddin SKM, MM., Kepala BPBD Aceh Besar, Ridwan Jamil, S.Sos., M.Si., Camat Lhoknga, Camat Leupung, Kapolsek Lhoknga, Kapolsek Leupung, Mukim Lhoknga, Mukim Leupung, tokoh-tokoh masyarakat, Komite Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Lhoknga dan Kecamatan Leupung, serta perwakilan pelajar penerima beasiswa.

“Antusiasme yang tinggi dari pendaftar kembali terlihat tahun ini, dimana jumlah peserta meningkat hingga 27% dari tahun lalu yaitu sebanyak 1.386 orang dibandingkan tahun 2022 yang mencapai 1.095 orang.