Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Daerah

Akhirnya Kami Tahu, Ooo ini Rupanya Sosok Zab Bransah

228
×

Akhirnya Kami Tahu, Ooo ini Rupanya Sosok Zab Bransah

Sebarkan artikel ini

Zab Bransah seorang penulis sastra puisi. Karya karya di muat ruang budaya abrakadabra sejak 1987 sampai sekarang. Karya puisi di terbitkan di antologi penulis Aceh, Nasional bahkan beberapa puisi di antologi jurnal pemuisi Malaysia. (Foto: Istimewa)

Catatan kecil Nurdin F.Joes (penyair dan mantan Kepala Biro Humas Pemerintah Aceh)

Banda Aceh, Acehinspirasi.com l DI TAHUN 1985, awal mula kami mengenal sosok Zab Bransah. Sangat sederhana, kesehariannya kami amati, memang sederhana.

Amatan kami menjadil lebih dalam, saat sosok ini tampil sebagai penulis puisi. Karyanya banyak, menulis dengan produktivitas yang tinggi. Dan, berani mengirim ke media. Kebetulan, kami dipercayakan oleh oleh Universitas Syiah Kuala (USK) mengelola Suratkabar Kampus Warta Unsyiah sekaligus menjabat redaktur budaya untuk menyeleksi karya puisi dan cerpen para mahasiswa untuk ditayangkan di Warta Unsyiah.

Pada awalnya, kami ragu: ini karya apa, ini puisi apa. Tapi, yang menjadi salut, kesetiaanya menulis dan mengirimkan karya puisi ke Warta Unsyiah . Mengirimkan berkali-kali. Tidak sesegera kami memuatnya, tentu.

Di sisi lain, kesetiaan menulis yang kuat itu dari sosok Zab Bransah, dan semakin hari karya yang dikirimkan semakin berwarna dari style kepenulisan yang khas dari sosok Zab, akhirnya daya tahan kami “jebol” juga setelah menilai karya sosok penyair ini. Artinya, karya Zab dapat tayang juga di Warta Unsyiah untuk dinikmati pembaca. Dan, pada titik ini, kami terus percaya kualitas karya Zab. Seterusnya, pada tahun 1990-an ketika kami menjadi redaktur budaya Suratkabar Umum Peristiwa dan Majalah Transmigrasi Panca, maka karya Zab menjadi aman untuk lolos dalam berbagai edisi atau terbitan.