Scroll untuk baca artikel
Girl in a jacket

Girl in a jacket
Daerah

Proyek di Transmigrasi Sigulai Diduga Siluman, Tampa Papan Nama dan Dikerjakan Asal Jadi

234
×

Proyek di Transmigrasi Sigulai Diduga Siluman, Tampa Papan Nama dan Dikerjakan Asal Jadi

Sebarkan artikel ini

Lokasi pembangunan perumahan tanpa ada papan nama. (Dok. Acehinspirasi.com/Ws07)

Simeulie, Acehinspirasi.com l Proyek pembangunan perumahan yang saat ini sedang Berlansung dalam pengerjaan di Transmigrasi UPT 1 Siguai, Kabupaten Simeulue diduga proyek siluman, dikarenakan sampai saat ini pihak kontraktor tidak memasang papan informasi proyek pelaksana kegiatan di lokasi pembangunan.

Menurutnya, proyek pembangunan tanpa papan informasi tersebut disengajakan oleh pihak pelaksana agar masyarakat setempat tidak mengetahui jumlah pagu anggaran, sehingga pembangunan perumahan tersebut bisa dikerjakan asal jadi.

Hal itu di ungkapkan Salah seorang warga kepada media ini namanya minta tidak disebut pada, Minggu (16/7/2023).

“Diduga proyek pembangunan tersebut’proyek siluman, dikarenakan kita tidak bisa mengetahui sumber dananya dari mana, anggarannya berapa, dan siapa pelaksananya,”ujarnya.

Bagian pondasi yang dalam pengerjaan diduga dikerjakan tidak sesuai dengan bestek dan tampak dikerjakan asal jadi. (Dok. Acehinspirasi.com/Ws07)

Padahal, setiap pekerjaan pembangunan fisik yang di biayai negara wajib memasang papan nama proyek. Dalam papan proyek juga disertakan jenis kegiatan, lokasi proyek, nomor kontrak, waktu pelaksanaan, nilai kontrak dan jangka waktu pekerjaan,”jelasnya

Dikatakannya, Proyek pembangunan yang sudah berjalan sekitar satu bulan tanpa papan informasi , saat ini dalam tahap pengerjaan pondasi, dalam pengerjaan tersebut diduga tidak sesuai dengan bestek perencanaan dan tampak dikerjakan asal jadi.